Ketika kamu copas…. |
06 Mei 2019. Mengubah label menjadi "Puisi". Menambahkan ilustrasi.
____
Saya Malas Posting Puisi
Puisi karya Jannu A. Bordineo
Ya, saya malas posting puisi
Malas puisiku selalu kau curi
Copy-paste seenaknya sendiri
Lakumu nyaris seperti manusia tak punya harga diri
Lautan Kata
Bukan aku tak mau berbagiMelainkan hanya sedih di hati
Melihat puisiku kau curi,
lalu dengan tega kau akui
Apa kau tak punya hati?
Hingga melakukan ini?
Ateis pun tak sebejat ini
Lautan Kata
Nb: Ini adalah curahan hati saya sebagai seorang penulis yang karyanya menjadi korban copaster dan plagiator. Bukan hanya saya, melainkan semua penulis yang di era digital ini karyanya selalu dicopas dengan semena-mena di berbagai media, seperti jejaring sosial (fb/twitter dll), blog/website, forum (kaskus dsb) dan berbagai media digital lainnya, bahkan di media cetak juga.
ada kekecewaan jika karya di ambil tanpa ijin, saya pernah mengalami meski menyamtumkan linknya tp tanpa ijin..
BalasHapusbegitulah. marah, dongkol, emosi bercampur jadi satu. dan bertambah jengkel saat melihat si copaster/plagiator malah bangga dengan curiannya.
BalasHapusbetul banget, itulah perasaan orang yang diambil hasil karyanya.
Hapusbisa membayangkan perasaannya Saat karya diambil tanpa mencantumkan sumber aslinya
BalasHapusmbak elyyy..
Hapussudah pernah kah ely dicopas tulisannya?
BalasHapusiya,,, puisiku kadang dikopas di status fb/twitter, profil blogku dan isinya juga dikopas dgn cara dia bikin fb yg sama ky fotoku, trus tulisanku di share di fbnya dia seolah2 dia yg nulis,, uda gt banyak yg muji lagi.. sedih gan *nangis darah*
BalasHapus@uswah: tuh kan, sampai nangis darah T_T
BalasHapusSaya nggak bisa bayangkan kalau ini terjadi ke saya juga. (emang apa yang bisa diplagiat dari saya?) Salam kenal!
BalasHapus@fauzi: yg penting kita menghindari perbuatan itu. salam kenal juga! :)
BalasHapusaku juga nggak nulis puisi. gimana caranya kamu tahu kalo puisimu dicuri? apa lewat google?
BalasHapus@winter: iya. cukup mengecek dari google dan terlihatlah para pencuri itu.
BalasHapusmemang repot: menampilkan hasil karya banyak yg njiplak. makanya saya lebih suka menyampaikan tips atau informasi saja
BalasHapus@pencerah: ya begitulah :( sama halnya jika kita ingin blog kita rame dengan harapan mendapat respon dari pembaca, di lain sisi dengan ramenya blog pasti akan datang juga copaster/plagiator.
BalasHapusKehati-hatian. Lebih baik dilindungi saja setiap post dan sluruh isi blog. Setidaknya mereka jika ingin plagiat ada usaha menulis.. Bkn sekedr control A. C dan V :D salam kenal semua
BalasHapussudah saya lakukan.
Hapussalam kenal juga :)
dan begitulah kehidupan :)
BalasHapusbanyak maling
Hapus